UMKM Kecewa, Pembayaran Pengadaan Bingkai Foto Gubernur dan Wakil Gubernur Belum Jelas

 



Medan 12 Januari 2026

Padang Lawas – Pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) menyampaikan kekecewaan mendalam terhadap Ketua APDESI Palas terkait belum dibayarkannya pengadaan bingkai foto Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara.


Menurut keterangan pihak UMKM, pengadaan bingkai foto tersebut telah disalurkan melalui Ketua APDESI Palas sesuai dengan kesepakatan yang ada. Namun hingga kini, lebih dari satu tahun berlalu, pembayaran belum juga direalisasikan.


“Kami selaku UMKM sangat kecewa. Janji demi janji terus disampaikan, tetapi tidak pernah ada kepastian. Sudah lebih dari setahun kami menunggu hak kami dibayarkan,” ungkap salah satu perwakilan UMKM dengan nada kecewa.


Upaya konfirmasi juga telah dilakukan kepada Sekretaris Jenderal APDESI Palas. Namun jawaban yang diterima dinilai tidak memberikan kejelasan, hanya sebatas “ya” atau “tidak” tanpa solusi konkret terkait waktu dan mekanisme pembayaran.


Para pelaku UMKM berharap APDESI Palas dapat segera memberikan kejelasan dan bertanggung jawab atas kewajiban pembayaran tersebut. Mereka menilai keterlambatan ini sangat merugikan, mengingat UMKM sangat bergantung pada kelancaran arus keuangan untuk keberlangsungan usaha.


UMKM juga meminta perhatian dari pihak terkait agar permasalahan ini dapat segera diselesaikan secara transparan dan adil, sehingga tidak menimbulkan preseden buruk terhadap kepercayaan pelaku usaha kecil kepada lembaga atau organisasi lainnya.(Tim)

0 Comments:

Posting Komentar